Addnalife - Apakah anda termasuk orang yang jarang bergerak ? terlalu sering duduk karena pekerjaan di kantor, atau keseringan duduk depan laptop bermain game atau anda termasuk orang yang lebih memilih menonton tv daripada berolahraga pagi. Mungkin anda mengetahui bahwa kebanyakan duduk tidak baik bagi kesehatan , namun apakah anda mengetahui bahwa dengan keseringan duduk ternyata dapat memperpendek umur anda ?
Seperti di lansir huffingtonpost, bahwa dengan anda lebih memiilih duduk daripada berolahraga sangat berkaitan dengan masalah keshatan seperti osteoporosis, kenaiakan berat badan, atau kardiovaskular dan berbagai penyakit-penyakit lainnya.
Baru-baru ini sebuah penelitian yang melibatkan seratus ribu orang dewasa di Amerika yang duduk lebih dari enam jam per hari ternyata lebih rentan mengalamai resiko melebihi 40 % lebih besar akan mengalami kematian 15 Tahun kedepannya di bandingkan mereka yang dalam sehari kurang dari 3 jam perhari untuk duduk. Mengapa hal itu bisa terjadi?
Penelitian yang di lakukan di Amerika itu menunjukan sebuah hasil terhadap orang yang terlalu sering duduk setiap hari akan mengalami penurunan kepadatan mineral pada tulang tanpa meningkatakan pembentukan tulang. Yang terjadi adalah karena hal itu akan sangat meningkatkan resiko patah tulang dan keropos pada tulang. Tidak hanya itu, ternyata dengan keseringan duduk juga akan dapat meningkatkan tekanan darah serta dapat mengurangi diameter tulang arteri, dan yang nantinya akan berpengaruh terhadap jantung sehingga akan menyebabkan penyakit jantung.
Nah, sudah tahu kan , ternyata dengan keseringan duduk dapat menyebabkan umur anda menjadi lebih pendek. MAsih kah anda enggan bergerak ?
Tag :
Kesehatan
1 Comment for "Bahaya, Keseringan Duduk Dapat Memperpendek Umur Anda"
Waduh, gawat juga ni. Pada hal saya sering duduk lama-lama di kantor karena pekerjaan yang harus diselesaikan.